Implementasi MBKM, FPIK UPS dan DKP Jateng Gelar Sosialisasi Dokumen Teknis RZWP3K Jawa Tengah

posted in: Informasi Kampus | 0

Rabu, (22/02/2023) bertempat di Aula Yayasan Pendidikan Pancasakti, Universitas Pancasakti Tegal Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Tengah dan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pancasakti Tegal menggelar Sosialisasi Dokumen Teknis Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau Pulau Kecil Jawa Tengah. Acara yang dihadiri oleh berbagai stakeholder terkait  dibuka dengan sambutan dan arahan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Tengah yang diwakili oleh diwakili Ir. Lilik Harnadi, M.Si, M.Sc selaku Kepala bidang Kelautan, Pesisir Dan Pulau-Pulau Kecil

Acara dilanjutkan dengan Pembahasan Materi Teknis Integrasi RZWP3K dan RTRW Provinsi Jawa Tengah yang disampaikan oleh Direktur Perencanaan Ruang Laut, Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut Kementerian Kelautan dan Perikanan. Dalam paparannya disampaikan bahwa Pemanfaatan ruang sebagai tempat berlangsungnya kegiatan-kegiatan ekonomi dan sosial budaya yang dapat berlangsung tanpa mengganggu pemanfaatan ruang yang berfungsi sebagai kawasan lindung, maka wilayah Provinsi Jawa Tengah perlu dikelola secara optimal melalui Rencana Zonasi WP3K yaitu dengan memperhatikan pembangunan nasional, provinsi dan kabupaten/kota. Segala rencana kegiatan ini perlu diselaraskan dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Jawa Tengah, sehingga dapat berjalan secara terpadu dan sinergis.

Dokumen teknis RZWP3K Jawa Tengah selanjutnya dibahas oleh Prof. Dr.Ir.Sutrisno  Anggoro, MS, terdapat beberapa pokok bahasan materi teknis Integrasi RZWP3K ke dalam RTRW Provinsi Jawa Tengah antara lain tentang proses sistematika dan substansi sudah sesuai dengan regulasi yang berlaku yakni mengikat dan menyelaraskan tata ruang matra laut dan matra darat secara terintegrasi. Selain itu juga disampaikan tentang integrase sudah merupakan kesepakan pemangku kepentingan atau belum. Berkaitan dengan rencana alokasi, pemanfaatan ruang pengendalian pemanfaatan ruang,  serta pemaduserasian antar matra, daerah, ecoregion dan sektor serta Daya Dukung dan Daya Tampung serta mitigasi bencana.

Acara sosialisasi dilanjutkan dengan Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Jawa Tengah – Laporan Progres dan Catatan Integrasi Wilayah Darat dan Perairan Pesisir oleh Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Alam Tata Ruang Provinsi Jawa Tengah. Serta Diskusi dan Tanya Jawab terkait Dokumen Teknis RZWP3K.

Related Posts via Categories

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *